Year: 2023

AGENDA PEMDA BURUBERITALatest

EVALUASI HASIL TINDAK LANJUT PASCA DISEMINASI KABUPATEN BURU TAHUN 2023

Namlea, 05 Desember 2023. Dalam Rangka mendukung aksi konvergensi program percepatan penurunan stunting di kabupaten buru, Pemerintah Kabupaten Buru menggelar Evaluasi Hasil Tindak Lanjut Pasca Diseminasi Tingkat kabupaten bertempat di Aula kantor Bupati Kabupaten Buru. Kegiatan ini dihadiri oleh 24 instansi sebagai peserta kegiatan.

Kegiatan Evaluasi ini diselenggarakan oleh DPPKB Kabupaten Buru dengan Kepala Penyelenggara Bapak Ibrahim Sanduan, S.H, hadir dalam evaluasi ini juga Kepala DPPKB Kota Ambon Ibu Ir. Juliana Welhemina Patty, M.Si. Turut memberikan sambutan , Bapak. Dr. Bonivasius Prasetya Ichtiarto, S.Si, M.Eng dari Deputi Pengendalian Penduduk BKKBN RI dan Bapak Penjabat Bupati Buru , Dr. H. Djalaludin Salampessy, S.Pi, S.H, M.Si Sekaligus membuka acara acara evaluasi hasil tindak lanjut pasca diseminasi Kab. Buru Tahun 2023 .

Pemerintah Kabupaten Buru berkomitmen untuk menurunkan angka stunting di Kabupaten Buru. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan meningkatkan kerja sama dan sinergi antar lintas sektor terkait. Evaluasi hasil tindak lanjut pasca diseminasi  ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh kegiatan yang telah direncanakan dalam rangka percepatan penurunan stunting di Kabupaten Buru berjalan sesuai dengan target dan sasaran. Stunting merupakan masalah serius yang harus kita atasi bersama. Untuk itu, kita perlu memastikan bahwa seluruh kegiatan yang telah direncanakan berjalan dengan baik dan efektif.

AGENDA PEMDA BURUBERITALatest

PENILAIAN LOMBA DESA PELAKSANA TERBAIK 10 PROGRAM POKOK PKK TINGKAT PROV. MALUKU DI DESA WAETINA KECAMATAN WAELATA KABUPATEN BURU

Rabu, 22 November 2023 – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Maluku melakukan penilaian lomba desa pelaksanaan terbaik 10 program pokok PKK tingkat provinsi di Desa Waetina, Kecamatan Waelata, Kabupaten Buru. Penilaian ini dilakukan oleh tim penilai dari TP-PKK Provinsi Maluku yang terdiri dari 3 orang yang mewakili dari Dinas PMD dan DP3A provinsi maluku.

Tim penilai melakukan penilaian terhadap 10 program pokok PKK, yaitu:

  • Penghayatan dan pengamalan Pancasila
  • Gotong Royong
  • Pangan
  • Sandang
  • Perumahan dan tata laksana Rumah tangga
  • Pendidikan dan Ketrampilan
  • Kesehatan
  • Pengembangan Kehidupan Berkoperasi
  • Kelestarian Lingkungan Hidup
  • Perencanaan Sehat

penilaian lomba desa pelaksanaan terbaik 10 program pokok PKK ini bertujuan untuk mendorong peningkatan kualitas pelaksanaan PKK di desa-desa di Maluku dan memberikan motivasi kepada masyarakat agar lebih peduli terhadap pembangunan keluarga.

Turut hadir dalam giat ini Pj Bupati Buru, Sekretaris daerah Buru, Staf Ahli Bupati dan Asisten Sekda, serta para pimpinan OPD kabupaten Buru.

AGENDA PEMDA BURUBERITALatest

UPACARA BENDERA PERINGATAN HARI PAHLAWAN 10 NOVEMBER 2023 DI KABUPATEN BURU

Namlea, 10 November 2023. Pemerintah Kabupaten Buru menggelar upacara Bendera peringatan Hari Pahlawan tahun 2023 di halaman kantor Bupati Buru, Jumat (10/11/2023). Upacara ini dipimpin langsung oleh Dandim 1506/Namlea, Letkol Arh Agus Nur Fujianto, S.Ip, M.Han., selaku Inspektur Upacara. Dalam amanatnya , beliau menyampaikan bahwa peringatan Hari Pahlawan merupakan momentum untuk mengenang dan menghargai jasa para pahlawan yang telah berjuang dan gugur untuk merebut kemerdekaan Indonesia.

Pada Upacara Hari Pahlawan 10 November 2023 ini , dibacakan sambutan Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini, yang mengusung tema “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”. Dalam sambutannya, Mensos RI mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk meneladani semangat para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan dan kesejahteraan bangsa.

Upacara peringatan Hari Pahlawan di Kabupaten Buru juga dihadiri oleh Sekda Kabupaten Buru, Forkopimda Kabupaten Buru, para Staf Ahli bupati dan Asisten Sekda, para pimpinan OPD,  TNI, Polri, ASN, dan pelajar. Upacara  berlangsung dengan khidmat dan lancar.

Berikut urutan rangkaian  upacara peringatan Hari Pahlawan 10 November 2023 Mengutip Pedoman Penyelenggaraan Peringatan Hari Pahlawan 2023 yang diterbitkan oleh Kemensos, diantaranya:

1. Penghormatan umum kepada Pembina Upacara dipimpin oleh Komandan Upacara.

2. Laporan Komandan Upacara kepada Pembina Upacara.

3. Pengibaran bendera Merah Putih, diiringi Lagu Kebangsaan “Indonesia Raya” .

4. Mengheningkan cipta, dipimpin oleh Pembina Upacara.

5. Pembacaan Pancasila.

6. Pembacaan Pembukaan UUD 1945.

7. Pembacaan pesan-pesan Pahlawan.

9. Pembacaan Do’a.

10. Laporan Komandan Upacara kepada Pembina Upacara.

11. Penghormatan kepada Pembina Upacara dipimpin oleh Komandan Upacara.

12. Upacara selesai.

AGENDA PEMDA BURUBERITALatest

PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH PEJABAT FUNGSIONAL DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BURU TAHUN 2023

Namlea, 07 November 2023 – Penjabat Bupati Buru DR. Djalaludin Salampessy , S.Pi, S.H., M.Si melantik dan mengambil sumpah 73 pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Buru, Selasa (07/11). Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Bupati Buru.

Dalam sambutannya, Penjabat Bupati menyampaikan bahwa pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan publik di Kabupaten Buru. Ia berharap, para pejabat fungsional yang baru dilantik dapat bekerja dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi tinggi demi terwujudnya Visi Misi kabupaten Buru.

Adapun pejabat fungsional yang dilantik dan diambil sumpah jabatannya terdiri dari berbagai bidang, antara lain:

I. Tenaga Kesehatan : 59 orang, terdiri dari :

  1. Dokter Spesialis Penyakit Dalam Ahli pertama: 1 orang
  2. Dokter Umum Ahli Pertama: 4 orang
  3. Apoteker Ahli Pertama: 9 orang
  4. Perawat Ahli Pertama: 5 orang
  5. Bidan Ahli Pertama: 3 orang
  6. Penyuluh Kesehatan Masyarakat Ahli Pertama: 5 orang
  7. Pranata Laboratorium Kesehatan Ahli Pertama: 1 orang
  8. Bidan Terampil : 13 orang
  9. Perawat Terampil : 8 orang
  10. Assisten Apoteker Terampil : 4 orang
  11. Sanitarian Terampil : 3 orang
  12. Nutrisionis Terampil : 3 orang

II. Tenaga Teknis : 9 orang, terdiri dari :

  1. Asesor SDM Aparatur Ahli Pertama: 4 orang
  2. Pranata Komputer Ahli Pertama: 2 orang
  3. Administrator Database Kependudukan Ahli Pertama : 2 orang
  4. Pengawas Bibit Ternak Ahli Pertama: 1 orang

III. Pengelola pengadaan Barang dan Jasa : 5 orang, terdiri dari :

  1. Pengelola Pengadaan Barang dan jasa Ahli Muda: 3 orang
  2. Pengelola Pengadaan Barang dan Jasa Ahli Pertama: 2 orang

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Buru, Staf Ahli Bupati dan Asisten sekda, Para Pimpinan OPD Kabupaten Buru serta para undangan lainnya.

AGENDA PEMDA BURUBERITALatest

HARLAH PAGUYUBAN KABUPATEN BURU KE-1

Minggu ,5 November 2023. HUT Paguyuban Jawa Kabupaten Buru yang ke – I yang dilaksanakan di Desa Waekasar Kecamatan Waeapo pada hari minggu 05 November 2023 diikuti oleh berbagai elemen khususnya masyarakat jawa di Kabupaten Buru serta dihadiri juga oleh Ibu latu maluku Widya Murad Ismail dan Penjabat Bupati Buru DR. Djalaludin Salalmpessy S.,Pi.,M.,Si.

Kegiatan yang mengusung tema “Membangun Solidaritas dan Sinergitas Masyarakat Jawa untuk Kemajuan Kabupaten Buru” ini digelar, di Lapangan Desa Waekasar, Kecamatan Waeapo, Kabupaten Buru, Maluku, Minggu (5/11/2023).

Dalam acara ini ina latu Maluku menyerahkan bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku sebanyak 10 ekor sapi untuk kelompok ternak Waisau, Desa Ubung, Kecamatan Lilialy dan bantuan 10 ekor sapi untuk kelompok ternak Kota Mori, Desa Tanjung Karang, Kecamatan Air Buaya .

Kemudian ada juga bantuan pupuk MgO untuk kelompok tani Kabupaten Buru sebanyak 70 ton dan Widya meresmikan gerakan pangan murah dalam rangka stabilitas pasokan dan harga pangan.

Tak hanya itu, Ketua TP PKK Provinsi Maluku ini menyerahkan hadiah doorprize untuk satu unit motor yang telah disediakan panitia kepada pemenang doorprize tersebut. Sebagai Inalatu dan Bunda Literasi serta Parenting Maluku Widya Pratiwi memberikan apresiasi dan ucapan terimaksih kepada Paguyuban Jawa Kabupaten Buru saat memberikan sambutannya di Harla Ke – I tersebut.

Dikatakan Ina latu Maluku dengan Harla ke – I ini diharapkan Paguyuban Jawa akan terus berkiprah bagi pembangunan di Kabupaten Buru. Eksistensi Paguyuban Jawa merupakan modal sosial yang merupakan norma informal yg memiliki kemampuan untuk mendorong kerja sama serta kolaborasi dan kepercayaan antara masyarkat .

BERITALatest

PRAKTEK LAPANGAN PELATIHAN PELAYANAN KONTRASEPSI BAGI DOKTER DAN BIDAN DI FASILITAS PELAYANAN KESEHATAN ANGKATAN II DI KABUPATEN BURU

Namlea, 24 Oktober 2023. Pelaksana kegiatan Bidang Pelatihan dan Pengembangan ( LATBANG ) perwakilan BKKBN Provinsi Maluku, dan Balai Pelatihan Kesehatan Ambon, sedangkan untuk fasilitator dari Persatuan Obgin Ginekologi ( POGI ) Ambon dan Ikatan Bidan Indonesia ( IBI ) Ambon. Jumlah peserta bidan yang ikut dari kota Ambon 4 orang, kab. Buru Selatan 5 orang dan Kab. Buru berjumlah 6 orang. kegiatan dilaksanakan selama 5 hari dari tanggal 17 Oktober – 21 Oktober 2023.

AGENDA PEMDA BURUBERITALatest

DISKUSI DAN SOSIALISASI PELAKSANAAN PENUGASAN SURVEI PENDAHULUAN DAN EKSPLORASI (PSPE) DESA WAPSALIT

Wapsalit, 18 Oktober 2023 – Pemerintah Daerah Kabupaten Buru menggelar diskusi dan sosialisasi pelaksanaan penugasan survei pendahuluan dan eksplorasi panas bumi di desa Waspalit, Kecamatan lolong Guba. adapun Topik diskusi yang diangkat yaitu mengenai : “Ketahanan Energi Berbasis Pengembangan Panas Bumi Akan Berperan dalam Meningkatkan Potensi Lokal Daerah dan pemberdayaan Masyarakat Secara Berkelanjutan”. Kegiatan tersebut diselenggarakan pada hari Rabu, 18 Oktober 2023, di Desa Wapsalit.

Diskusi dan sosialisasi tersebut dihadiri oleh perwakilan dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Pejabat Pemerintah Kabupaten Buru, Camat lolong Guba, Camat Waeapo, Camat Kayeli (Raja Kayeli), Para Pemangku Adat dan masyarakat setempat.

Dalam diskusi tersebut, perwakilan dari Kementerian ESDM menyampaikan bahwa penugasan survei pendahuluan dan eksplorasi panas bumi di Desa Wapsalit merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan ketahanan energi nasional. Selain itu Penjabat Bupati Buru, Dr. H. Djalaludin Salampessy, S.Pi, S.H, M.Si Menyampaikan Bahwa Tujuan dari Diskusi dan sosialisasi ini juga untuk Memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait hoax yang selama ini beredar di masyarakat akan efek negatif dari panas bumi.

Indonesia memiliki potensi panas bumi yang sangat besar, dan Desa Wapsalit merupakan salah satu desa yang memiliki potensi panas bumi yang cukup besar. Pengembangan panas bumi di Desa Wapsalit diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat setempat, baik dalam hal peningkatan ketahanan energi, peningkatan perekonomian, maupun peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Pemerintah Desa Wapsalit menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan survei pendahuluan dan eksplorasi panas bumi di desa tersebut.
Kegiatan diskusi dan sosialisasi tersebut juga diisi dengan sesi tanya jawab antara peserta dengan narasumber. Pada sesi tanya jawab tersebut, Kepala Desa maupun masyarakat setempat menyampaikan berbagai pertanyaan terkait dengan rencana pengembangan panas bumi di Desa Wapsalit.

Pada akhir kegiatan, peserta diskusi dan sosialisasi sepakat untuk bekerja sama dalam rangka mewujudkan pengembangan panas bumi di Desa Wapsalit yang bermanfaat bagi masyarakat setempat, baik dalam hal peningkatan ketahanan energi, peningkatan perekonomian, maupun peningkatan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan.

Adapun Dalam hal peningkatan ketahanan energi, pengembangan panas bumi dapat menghasilkan listrik yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat setempat. Dalam hal peningkatan perekonomian, pengembangan panas bumi dapat menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat setempat. Dalam hal peningkatan kesejahteraan masyarakat, pengembangan panas bumi dapat meningkatkan pendapatan masyarakat setempat melalui berbagai kegiatan, seperti penjualan listrik, penjualan produk lokal, dan pariwisata.

AGENDA PEMDA BURUBERITALatest

PELAKSANAAN KEMAH BUDAYA DAN PEMENTASAN GERAKAN SENIMAN MASUK SEKOLAH (GSMS) DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN BURU

Namlea, 18 Oktober 2023. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Buru menggelar Kemah Budaya dan Pementasan Gerakan Seniman Masuk Sekolah (GSMS) pada tanggal 17-20 Oktober 2023 berlokasi  di SMP Negeri 14 Buru di Desa Lala. Pementasan seni budaya ini diikuti oleh siswa siswi SD dan SMP di Kabupaten Buru.

Penjabat Bupati Buru, Dr. H. Djalaluddin Salampessy, S.Pi, S.H, M.Si menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan kegiatan ini. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk melestarikan dan mengembangkan seni dan budaya lokal Kabupaten Buru.

Kemah Budaya di Kabupaten Buru tidak hanya merupakan acara hiburan, tetapi juga sebuah langkah nyata dalam menjaga identitas budaya yang berharga dan menjembatani kesenjangan antara generasi muda dan warisan leluhur mereka. Dengan semangat dan semarak budaya yang terpancar, Kabupaten Buru telah berhasil menciptakan sebuah kegiatan yang membanggakan tentang keberagaman budaya Indonesia.

AGENDA PEMDA BURUBERITALatest

PUNCAK PERINGATAN HUT KE-24 KABUPATEN BURU : “Bangkit Bersama Sejahtera Semuanya”

Kamis, 12 Oktober 2023. Kabupaten Buru merayakan peringatan ulang tahunnya yang ke-24 sejak berdirinya pada tahun 1999. Perayaan ini digelar di area Tugu Tani Namlea. Kemeriahan peringatan ini dihadiri oleh para pejabat pemerintah daerah, tokoh masyarakat, serta warga setempat.

Menuju perayaan puncak HUT ke-24 telah diselenggarakan serangkaian perlombaan yang menggugah semangat persatuan, daya saing, dan kreativitas warga masyarakat Buru.

Penjabat Bupati Kabupaten Buru, dalam sambutannya menekankan pentingnya semangat kebersamaan dan gotong royong untuk memajukan Kabupaten Buru ke arah yang lebih baik. Selain itu, HUT kali ini kembali menggelar kegiatan “Makan Patita”, yakni makan-makan bersama dimana tiap Organisasi Dserah, Sekolah, maupun paguyuban menyiapkan makanannya di stan masing-masing. Hal ini bertujuan untuk membangkitkan rasa syukur dan kebersamaan masyarakat Buru. Tidak hanya itu, peringatan HUT ke-24 Kabupaten Buru juga menjadi momentum untuk mengenang perjalanan panjang dan capaian prestasi Kabupaten Buru sejak berdirinya. Kiprah dalam mengembangkan sektor ekonomi, infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan menjadi sorotan utama, sambil berkomitmen untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Perayaan ini juga diisi dengan pemotongan tumpeng oleh Bapak Penjabat Bupati Buru, Dr. H. Djalaluddin Salampessy, S.Pi, S. H, M. Si sebagai simbol syukur atas usia Kabupaten Buru yang ke-24.

Puncak peringatan HUT ke-24 Kabupaten Buru ini merupakan salah satu upaya untuk memeriahkan dan meningkatkan rasa kebersamaan masyarakat Kabupaten Buru. Acara ini juga diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh masyarakat untuk bersama-sama membangun Kabupaten Buru menjadi lebih baik lagi.