BERITALatest

ADUAN MASYARAKAT TERKAIT MENARA BTS DESA WASPAIT, DUSUN WALNEWEN

Sabtu, 18 Maret 2023 – Menara BTS bantuan Kementerian Kominfo tahun 2019 yang dibangun pada dusun Walnewen saat ini tidak dapat difungsikan. Hal ini disampaikan oleh masyarakat kepada Dinas Kominfo Kabupaten Buru.  Dalam kunjungan dan koordinasi dinas Kominfo Kabupaten Buru ke lokasi menara dengan pihak PT. Daya Mitra Telekomunikasi sebagai pengelola menara BTS dimaksud, ada permintaan dari pjs kepala desa untuk mematikan BTS uji karena mengganggu sinyal buangan yang dapat diterima masyarakat pesisir pantai dari wilayah lain. Akan tetapi hal ini juga mengganggu masyarakat yang memang hanya mendapatkan sinyal dari BTS bantuan Kementerian Kominfo. Sangat disayangkan permohonan untuk proses down layanan ini tidak ada koordinasi dengan Dinas Kominfo sebagai dinas yang mengusulkan bantuan BTS ini.

Kejadian terjadinya benturan frekuensi antar BTS ini juga terjadi pada menara yg dibangun di desa Waenibe dimana terdapat menara komersial yang juga dibangun di desa Waekose. Untuk itu sinyal dari BTS di desa Waenibe diturunkan kapasitasnya. Sama halnya BTS yang dibangun pada desa Ilath. Di desa yang merupakan ibukota kecamatan Batabual ini  terjadi benturan dengan menara komersial yang dibangun pada desa yangg sama. Pada desa ini, dari pihak Dinas Kominfo pernah melakukan penangguhan pembangunan BTS komersial dimaksud tetapi permintaan masyarakat agar tetap dibangun. Akan tetapi menara komersial masih mengandalkan power dari PLN. Sedangkan BTS bantuan bakti menggunakan power solar cell sehingga BTS bantuan kementerian dapat aktif 24 jam sedang untuk menara komersil jika PLN mati akan off.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *